Sekolah di Gading Serpong: 20 Rekomendasi Sekolah Swasta Lengkap Dengan Alamat, Kurikulum, dan Biaya Tahun 2024
Gading Serpong terkenal sebagai kawasan hunian yang nyaman dan modern, namun tahukah Anda bahwa daerah ini juga menawarkan pilihan sekolah yang luar biasa? Jika Anda sedang mencari sekolah terbaik untuk anak tercinta, kami telah menyusun panduan lengkap tentang 20 sekolah di Gading Serpong untuk tahun 2024. Artikel ini akan membantu Anda sebagai orang tua dapat menemukan informasi penting seperti alamat, kurikulum, dan biaya sekolah, sehingga Anda bisa memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan anak Anda. Yuk, temukan sekolah impian untuk buah hati Anda di Gading Serpong!
Sekolah-sekolah di Gading Serpong tidak hanya menawarkan lingkungan belajar yang menyenangkan, tetapi juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas modern yang mendukung perkembangan anak-anak secara menyeluruh. Dari laboratorium sains hingga lapangan olahraga yang luas, setiap sekolah memiliki keunggulan uniknya sendiri. Serta ekstrakurikuler yang berbagai macam seperti ekstrakurikuler olahraga, musik, dan juga seni yang akan mendukung perkembangan anak Anda dengan sangat efektif dan baik. Bagi Anda yang sedang mencari sekolah SD, SMP, ataupun SMA swasta dan internasional di Gading Serpong, artikel ini sangat cocok untuk Anda. Mari kita jelajahi 20 sekolah di Gading Serpong yang bisa menjadi pilihan terbaik untuk masa depan anak Anda. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk memberikan pendidikan terbaik bagi mereka!
SD: Sekolah Swasta dan Internasional Di Gading Serpong
SD Plus Islamic Village
- Alamat: Komp. Pendidikan Islamic Village, Jl. Islamic Raya, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum 2013 yang diintegrasi dengan kurikulum keagamaan Islamic Village
- Biaya:
- Biaya registrasi: ± Rp600.000
- SPP bulan pertama: ± Rp1.450.000
- PSB: ± Rp20.000.000
SD Dian Harapan
- Alamat: Jl. Bidar II No.1, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum 2013 dengan kurikulum SDH yang berbasis pada pengajaran Kristen
- Biaya:
- SPP: ± Rp2.900.000 per bulan atau Rp31.900.000 per tahun
- DPP: ± Rp23.000.000 – Rp33.000.000
SD Menara Tirza
- Alamat: Jl. Klp. Gading Bar. Jl. Boulevard Raya Gading Serpong No.Raya 11 No.16, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum 2013
- Biaya:
- DPP: ± Rp19.500.000
- SPP per bulan: ± Rp1.375.000
SD Pelita Harapan
- Alamat: Lippo Village, Jl. Boulevard Palem Raya No.2500, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum International Baccalaureate (IB)
- Biaya:
- Biaya pendaftaran: ± Rp3.000.000
- DPP: ± Rp56.500.000 – Rp214.200.000
- SPP: ± Rp187.000.000 – Rp198.000.000
SD IT Al-Istiqomah 1
- Alamat: Jl. Empu Tantular raya No.10b Perumnas 2, Kec. Kelapa Dua, Kab. Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum merdeka
- Biaya: Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SD Al-Fityan
- Alamat: Perumahan Dasana Indah Blok RB 4 No.17, Bojong Nangka, Kec. Klp. Dua, Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum 2013 dengan kombinasi kurikulum sekolah Islam Terpadu (IT) dan kurikulum khas Al-Fityan
- Biaya: Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SD Islam Permata Hati
- Alamat: Jl. Raya Wijaya Kusuma No. 1, Komplek Dasana Indah, Kelapa Dua, Bojong Nangka, Tangerang, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum 2013 dan dikembangkan dengan kurikulum khas Permata Hati
- Biaya:
- Biaya formulir: ± Rp160.000
- Biaya pendidikan: ± Rp9.750.000
- SPP per bulan: ± Rp650.000
- Biaya seragam: ± Rp1.850.000
- Biaya peralatan: ± Rp1.250.000
Baca Juga Artikel Lainnya:
Apa Itu Company Profile? 7 Informasi Yang Wajib Dicantumkan Pada Company Profile
SMP: Sekolah Swasta dan Internasional di Gading Serpong
SMP Islam Al-Azhar 41
- Alamat: Summarecon, Jl. Scientia Boulevard, Kec. Serpong, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum 2013 dan kurikulum merdeka yang digabungkan dengan kurikulum khas Al-Azhar serta kurikulum bilingual
- Biaya:
- Uang pendaftaran: ± Rp500.000
- Uang pangkal: ± Rp27.000.000
- SPP per bulan: ± Rp2.050.000
- Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SMP Stella Maris International School
- Alamat: Jl. Vatican Cluster Sektor 8A, Gading Serpong, Kelapa Dua, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum Cambridge International
- Biaya: Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SMP Pahoa
- Alamat: Jl. Ki Hajar Dewantara No.43, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum 2013 dengan pembelajaran budi pekerti serta penggunaan intensif bahasa Indonesia, Mandarin, dan Inggris.
- Biaya:
- Uang pangkal: ± Rp36.000.000
- Uang sekolah: ± Rp3.400.000
- Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SMP Kristen Tunas Bangsa
- Alamat: Jl. Kelapa Gading Selatan Sektor II A, Blok HA 1, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum Cambridge International yang terintegrasi dengan nilai Kristen dalam setiap mata pelajaran
- Biaya: Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SMP Al-Wildan Islamic School
- Alamat: Jl. Bidar II No.1, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum TIC (Tahfizh Al-Qur’an International Curriculum)
- Biaya:
- Biaya formulir: ± Rp1.200.000
- SPP per bulan: ± Rp2.750.000
- Uang pangkal: ± Rp40.500.000
- Iuran wajib tahunan: ± Rp7.500.000
- Untuk informasi biaya lebih lanjut, harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SMP Islamic Village
- Alamat: Komp. Pendidikan Islamic Village, Jl. Islamic Raya, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum 2013 yang diintegrasi dengan kurikulum keagamaan Islamic Village
- Biaya:
- Biaya registrasi: ± Rp600.000
- SPP per bulan: ± Rp1.400.000
- PSB: ± Rp21.000.000
SMP Tunas Mulia
- Alamat: Gading Serpong, Jalan Boulevard Rusia Block CB 6 No. 57 Sektor 1 C, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum nasional yang terintegrasi dengan kurikulum Singapore
- Biaya: Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi pihak sekolah atau kunjungi website disini
SMA: Sekolah Swasta dan Internasional di Gading Serpong
SMA Kristen BPK Penabur Gading Serpong
- Alamat: Jl. Klp. Gading Bar., Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum 2013 dan kurikulum merdeka untuk program reguler. Kurikulum nasional dan Cambridge International untuk program brilliant class.
- Biaya: Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi pihak sekolah atau kunjungi website disini
SMA Pahoa
- Alamat: Jl. Ki Hajar Dewantara No.1, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum merdeka untuk kelas 10 dan kurikulum Pearson Edexcel untuk mata pelajaran Matematika dan Bahasa Inggris, serta Kurikulum 2013 untuk kelas 10 hingga 12.
- Biaya:
- Uang pangkal: ± Rp36.000.000
- Biaya sekolah: ± Rp3.410.000
- Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
UPH College
- Alamat: UPH Gedung E Jl. MH Thamrin Boulevard 1100 Lippo Village, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum:Kurikulum nasional plus dengan integrasi program UPH
- Biaya:
- Biaya pendaftaran: ± Rp3.000.000
- Biaya sekolah tahunan: ± Rp341.000.000
- DPP: ± Rp56.500.000 – Rp214.200.000
- Untuk informasi biaya lebih lanjut, harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SMA Tarakanita Gading Serpong
- Alamat: Jl. Pelepah Indah Raya No.1 Sektor 7, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum merdeka
- Biaya:
- Biaya formulir: ± Rp355.000
- Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SMA Al-Wildan Islamic School
- Alamat: Jl. Bidar II No.1, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum TIC (Tahfizh Al-Qur’an International Curriculum) yang diintegrasikan dengan kurikulum nasional, internasional, dan pesentren.
- Biaya:
- Biaya formulir: ± Rp1.200.000
- SPP per bulan: ± Rp2.750.000
- Uang pangkal: ± Rp40.500.000
- Iuran wajib tahunan: ± Rp7.500.000
- Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SMA Stella Maris International School
- Alamat: Jl. Vatican Cluster Sektor 8A, Gading Serpong, Kelapa Dua, Klp. Dua, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum International Baccalaureate (IB)
- Biaya: Untuk informasi biaya lebih lanjut harap hubungi sekolah atau kunjungi website disini
SMA Kristen Tunas Bangsa
- Alamat: Jl. Kelapa Gading Selatan Sektor II A, Blok HA 1, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang
- Kurikulum: Kurikulum Cambridge International
- Biaya:
- SPP per bulan: ± Rp2.950.000
- Initial investment fund: ± Rp26.000.000
- Operational investment fund: ± 3.200.000
- Biaya tes ekstrakurikuler: ± Rp400.000
Explore Gading Serpong More
Jika Anda sedang mempertimbangkan anak tercinta untuk bersekolah di Gading Serpong, jangan lupakan bahwa di daerah ini banyak sekali tempat hiburan yang bisa Anda datangi saat waktu luang bersama anak-anak. Seperti Scientia Square Park yang bisa Anda jadikan pilihan berlibur yang menawarkan ruang terbuka luas dengan berbagai aktivitas seperti bermain di taman, kolam ikan, bahkan area berkuda. Ocean Park BSD yang merupakan taman rekreasi air yang menyegarkan untuk anak-anak. Serta, AEON Mall BSD City yang berupa pusat perbelanjaan lengkap untuk Anda dan anak karena memiliki berbagai macam fasilitas yang menyenangkan untuk anak dan orang tua.
Sumber: Scientia Square Park (scientiasquarepark.com)
Itu dia merupakan pilihan tempat hiburan untuk dapat Anda kunjungi bersama dengan anak. Selain memberikan anak sekolah yang berkualitas, bekalkan anak dengan pengetahuan tambahan yang tidak diajarkan di sekolah pada umumnya. Salah satunya adalah dengan mendaftarkan anak ke kursus kelas teknologi.
Bagi Anda yang sedang mencari kursus IT khusus anak di daerah Gading Serpong, Timedoor Academy adalah solusinya!
Timedoor Academy merupakan kursus IT education yang menyenangkan serta menggunakan kurikulum yang diadaptasi dari Inggris dan Jepang. Daftarkan anak Anda sekarang dan jadikan mereka sebagai The Next Technology Leader! Informasi lebih lanjut klik disini.
Dapatkan kelas gratis bagi Anda yang ingin mencobanya terlebih dulu! Dapatkan kelas free trial.
Timedoor Academy di Gading Serpong
Alamat:
Jl. Klp. Gading Bar. No.9, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten 15810
Google Maps
Kontak:
+6282111252424